Maula, Minatul (2022) NILAI-NILAI PENDIDIKAN AKHLAK PEREMPUAN DALAM BUKU SISTER FILLAH YOU’LL NEVER BE ALONE KARYA KALIS MARDIASIH. Masters thesis, IIQ AN NUR YOGYAKARTA.
18101468-COVER_BAB I.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (825kB)
18101468_BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (641kB)
18101468_BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (444kB)
18101468_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (713kB)
18101468_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (454kB)
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah menurunnya kualitas moral dan akhlak generasi sekarang, terlebih kaum perempuan yang notabenenya merupakan sekolah pertama bagi anak-anaknya kelak. Menurunnya kualitas akhlak perempuan merupakan dampak negatif dari dunia yang semakin modern dan perkembangan teknologi yang signifikan. Oleh karenanya dibutuhkan pola pendidikan dan pengasuhan yang baik, tidak hanya sekedar lahiriyah namun juga batiniyah. Dimulai dengan memberikan pendidikan formal maupun non formal bagi generasi masa sekarang khususnya kaum perempuan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa dan mencari nilai-nilai pendidikan akhlak perempuan yang terdapat dalam buku Sister Fillah You’ll Never Be Alone karya Kalis Mardiasih, sekaligus relevansinya terhadap pendidikan di masa sekarang. Penelitian ini menggunakan penelitian kepustakaan atau library research. Pengumpulan data penelitian menggunakan metode dokumentasi, analisis data yang digunakan adalah analisis isi atau content analys. Menggunakan pendekatan pragmatis, yang mana memberikan kebebasan terhadap peran pembaca dalam memahami suatu karya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa nilai-nilai pendidikan akhlak perempuan yang terkandung dalam buku Sister Fillah You’ll Never Be Alone karya Kalis Mardiasih, khususnya dalam lima esai yang peneliti ambil. Nilai-nilai tersebut tercermin dalam beberapa nilai, diantaranya: amanah, tanggung jawab, adab perempuan bekerja, adab berpakaian, hidup sederhana, tabayun (check and recheck), kekuatan dan keberanian, memberikan nasihat, akhlak bermasyarakat, menjaga diri dari ghibah dan namimah. Selanjutnya, relevansi nilai pendidikan akhlak perempuan dalam buku sister fillah you’ll never be alone karya Kalis Mardiasih terhadap pendidikan di masa sekarang, diantaranya: pendidikan akhlak mampu mewujudkan generasi yang berakhlak mulia, pendidikan akhlak perempuan mewujudkan perempuan aktif, mandiri, dan berakhlak mulia, serta pendidikan akhlak perempuan dapat memajukan mutu pendidikan di Indonesia.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nilai, Pendidikan Akhlak, Perempuan |
Subjects: | H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Admin Repository IIQ An Nur Yogyakarta |
Date Deposited: | 06 May 2024 06:37 |
Last Modified: | 06 May 2024 06:37 |
URI: | https://repository.nur.ac.id/id/eprint/131 |