IMPLEMENTASI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA KARYAWAN PERUSAHAAN OTOBUS HARYANTO DI KECAMATAN NGEMBAL KABUPATEN KUDUS

Zulfa, Muhammad (2022) IMPLEMENTASI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA KARYAWAN PERUSAHAAN OTOBUS HARYANTO DI KECAMATAN NGEMBAL KABUPATEN KUDUS. Masters thesis, IIQ AN NUR YOGYAKARTA.

[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
18101430_COVER_BAB I.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
18101430_BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (349kB)
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
18101430_BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (441kB)
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
18101430_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (480kB)
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
18101430_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (523kB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah penanaman pendidikan agama Islam menjadi suatu hal yang sangat penting untuk dilaksanakan sebagai upaya membentengi anak bangsa dari degradasi moral. Umumnya, penanaman pendidikan agama Islam dilakukan di dalam sebuah instansi pendidikan. Tetapi, yang menarik di dalam penelitian ini adalah bagaimana penanaman pendidikan agama Islam bisa diterakpan kepada karyawan di sebuah perusahaan otobus, mengingat bagaimana stigma masyarakat terhadap para pekerja di dunia otobus jauh dari sentuhan agama. Dalam penelitian ini, peneliti ingin mengetahui bagaimana penanaman pendidikan agama Islam pada karyawan di perusahaan otobus Haryanto dan apa saja pengaruh dari penerapan pendidikan agama Islam bagi karyawan perusahaan otobus Haryanto.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Pengumpulan data di dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan model analisis data yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman.
Hasil dari penelitian ini yaitu meliputi: pertama, implementasi pendidikan agama Islam pada karyawan perusahaan otobus Haryanto meliputi 4 cakupan: 1) tujuan pendidikan agama Islam yakni tercermin di dalam peraturan wajib salat 5 waktu bagi karyawan PO Haryanto, 2) ruang lingkup pendidikan agama Islam yang meliputi hubungan manusia dengan Tuhan; wajib salat 5 waktu, hubungan manusia dengan manusia; menyantuni anak yatim dan hubungan manusia dengan alam; menjaga kebersihan armada 3) metode pendidikan agama Islam meliputi: metode nasihat; pemberian nasihat oleh pimpinan perusahaan kepada para karyawan dan metode reward; diberangkatkan haji dan umroh bagi karyawan yang telah lama bekerja di perusahaan otobus Haryanyo, 4) materi pendidikan agama Islam meliputi: aspek keimanan; salat 5 waktu dan bersodaqoh, aspek akhlak; tidak bermain handphone saat sedang bertugas dan aspek hukum syariat; tidak mabuk-mabukkan. Kedua, pengaruh implementasi pendidikan agama Islam terhadap karyawan perusahaan otobus Haryanto yakni meliputi: 1) meningkatnya ketaatan para karyawan perusahaan otobus Haryanto dalam beragama; menjalankan salat 5 waktu, 2) meningkatnya pengetahuan karyawan perusahaan otobus Haryanto tentang ilmu agama Islam; paham hukum salat jamak dan qosor, 3) meningkatnya kepedulian karyawan perusahaan otobus perusahaan otobus Haryanto terhadap sesama manusia; menyantuni anak yatim piatu.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Agama Islam, Implementasi, Pengaruh, Karyawan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Admin Repository IIQ An Nur Yogyakarta
Date Deposited: 07 May 2024 09:50
Last Modified: 15 May 2024 05:44
URI: https://repository.nur.ac.id/id/eprint/151

Actions (login required)

View Item
View Item