PENERAPAN METODE BERNYANYI UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN TAJWID (MATERI NUN SUKUN ATAU TANWIN) SISWA KELAS VI B SD MA'ARIF NURUL JANNAH TEMON KULON PROGO

Amelia, Dinda (2022) PENERAPAN METODE BERNYANYI UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN TAJWID (MATERI NUN SUKUN ATAU TANWIN) SISWA KELAS VI B SD MA'ARIF NURUL JANNAH TEMON KULON PROGO. Masters thesis, IIQ AN NUR YOGYAKARTA.

[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
18101435_COVER_BAB I.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
18101435_BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (795kB)
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
18101435_BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (481kB)
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
18101435_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (602kB)
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
18101435_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (516kB)

Abstract

Berdasarkan data yang disampaikan oleh ketua Yayasan Indonesia Mengaji sebanyak 65 persen dari jumlah penduduk Indonesia beragama Islam tidak dapat membaca Al Quran. Oleh karena itu peneliti bertujuan untuk menerapkan metode bernyanyi untuk pembelajaran PAI khususnya ilmu tajwid materi nun sukun atau tanwin serta mengkaji lebih dalam: 1) Bagaimana penerapan metode bernyanyi untuk meningkatkan pemahaman tajwid (materi nun sukun atau tanwin) siswa kelas VI B SD Ma’arif Nurul Jannah Temon Kulon Progo? 2) Apakah metode bernyanyi dapat meningkatkan pemahaman tajwid (materi nun sukun atau tanwin) siswa kelas VI B SD Ma’arif Nurul Jannah Temon Kulon Progo? 3) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan metode bernyanyi untuk meningkatkan pemahaman tajwid (materi nun sukun atau tanwin) siswa kelas VI B SD Ma’arif Nurul jannah Temon Kulon Progo. Jenis penelitian ini adalah PTK, pengumpulan data dilakukan dengan cara: 1) Tes, tes digunakan untuk mengetahui sebelum dan sesudah metode bernyanyi diterapkan. 2) Observasi, observasi dilakuka di SD Ma’arif Nurul Jannah. 3) Wawancara, wawancara dilakukan kepada Bapak Kepala Sekolah, wali kelas dan beberapa siswa. 4) Dokumentasi, dokumentasi peneliti gunakan untuk memperoleh data yang bersifat dokumentatif. Sedangkan analisis data menggunakan teori Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Kemudian uji keabsahan data menggunakan trianggulasi sumber data. Hasil penelitian penerapan metode bernyanyi untuk meningkatkan pemahaman tajwid ini yakni metode bernyanyi terbukti dapat meningkatkan pemahaman ilmu tajwid siswa kelas VI B SD Ma’arif Nurul Jannah. Adapun faktor pendukung dan penghambatnya yaitu: 1) Faktor pendukung: ada tingkat kesadaran peserta didik dalam melaksanakan pembelajaran menggunakan metode bernyanyi, ada tingkat kesadaran peserta didik untuk menghafalkan lagu guna mempermudah menghafalkan materi tajwid hukum nun sukun atau tanwin, lagu mudah dihafal dan lain sebagainya. 2) Faktor penghambat: siswa sedikit kesulitan menghafal huruf ikhfa’ karena hurufnya terlalu banyak, sulitnya guru memilih lirik, irama, dan nada yang sesuai dan mudah dihafal anak-anak dan lain sebagainya

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Metode bernyanyi, Pembelajaran PAI SD Peserta Tingkat SD, Pemahaman Tajwid
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Admin Repository IIQ An Nur Yogyakarta
Date Deposited: 29 Apr 2024 04:36
Last Modified: 29 Apr 2024 04:36
URI: https://repository.nur.ac.id/id/eprint/91

Actions (login required)

View Item
View Item