Fitriani, Dwi Fadilah (2019) PENANAMAN KARAKTER ISLAMI MELALUI PROGRAM “TAHAJUD CALL” DI SMP NEGERI 2 BANTUL YOGYAKARTA. Masters thesis, IIQ AN NUR YOGYAKARTA.
1510920_COVER_BAB I.pdf - Published Version
Download (845kB)
1510920_BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (207kB)
1510920_BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (205kB)
1510920_BAB IV.pdf - Published Version
Download (173kB)
1510920_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (181kB)
Abstract
Dalam menghadapi era globalisasi perkembangan Ilmu pegetahuan dan teknologi, pendidikan tidak cukup hanya mengedepankan kecerdasan intelektual saja tetapi di sisi lain perlu untuk menguatkan nilai etika, moral dan karakter peserta didik. Penanaman karakter Islami dilaksanakan sebagai upaya pelaksanaan program sekolah yakni membentuk karakter peserta didik yang Islami, sebagai insan yang saling bertoleransi. Di sekolah ini menerapkan pembiasaan sebagai cara penanaman karakter Islami berdasarkan uraian permasalahan yang dirumuskan sebagai berikut: a). Bagaimana proses penanaman karakter Islami peserta didik melalui program Salat Tahajud call, b). Apa faktor penghambat dan pendukung program Salat Tahajud Call peserta didik c). Bagaiman hasil penanaman karakter Islami melalui kegiatan Salat Tahajjud Call. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui proses penanaman karakter Islami melalui program Salat Tahajud Call, (2) mengetahui hasil program Salat Tahajud call, (3) mengetahui faktor pendukung dan penghambat penanaman karakter Islami melalui program Salat Tahajud call. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang diperoleh melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Kemudian data yang diperoleh dianalisis dengan cara : mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teori Seiddel dengan langkah-langkah sebagai berikut: Mencatat hal-hal yang ditemukan di lapangan, kemudian memberikan kode agar sumber datanya tetap dapat ditelusuri dan dapat dijadikan sebagai catatan lapangan, Mengumpulkan, memilih dan memilah, megklasifikasikan, mensintesiskan, membuat ikhtisar dan indeks catatannya, Mengkategorikan data, mencari dan menemukan pola serta hubungan-hubungan, kemudian menyimpulkan temuan-temuan umum agar data tersebut mempunyai makna. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: pertama, proses penanaman karakter Islami melalui program salat tahajud Call pada anak di sekolah SMP Negeri 2 Bantul adalah guru PAI membangunkan siswanya melalui telepon dan menggunakan metode-metode pembiasaan yang dilakukan secara terus menerus, disiplin, jujur, metode punishment dan reward dan juga terstruktur Kedua, hasil dari penanaman karakter Islami adalah siswa memiliki karakter beriman dan bertakwa, disiplin, jujur, memiliki prinsip keyakinan yang bersih, memiliki prinsip ibadah yang benar, memiliki moral akhlak. ketiga, faktor pendukung sistem penanaman karakter Islami adalah peran peserta didik semangat dalam menjalankan program dari sekolah, peran kepala sekolah dan guru Pendidikan Agama Islam yang mendukung, peran keluarga yang memperhatikan anak dalam melaksanakan salat tahajud, tersedianya sarana prasarana yang memadai. Faktor penghambatnya adalah jika anak yang tidak memiliki handpone, siswa istirahat tidak tepat waktu (tidur kemalaman) dan pada akhirnya tidak melaksanakan salat tahajud.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Karakter Islami, Tahajud |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Admin Repository IIQ An Nur Yogyakarta |
Date Deposited: | 06 Aug 2024 07:50 |
Last Modified: | 06 Aug 2024 07:50 |
URI: | https://repository.nur.ac.id/id/eprint/451 |